Cara Daftar Shopee Food Driver Dan Merchant Terlengkap 2022

Cara daftar Shopee Food – Bisnis jasa pesan antar makanan kini sangat populer, khususnya di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Jogja, dan kota lainnya.

Tak heran bila banyak pegiat usaha mulai melirik bisnis ini, bahkan yang terbaru datang dari raksasa E-commerce Shopee Indonesia. Mereka kini menghadirkan layanan baru yang diberi nama Shopee Food.

Apa itu Shopee Food ?

Secara singkat, Shopee Food adalah layanan pemesanan makanan yang terintegrasi dengan aplikasi belanja online Shopee.

Sekarang customer shopee bisa memesan makanan siap saji secara online, seperti pada aplikasi lainnya yaitu GrabFood dan GoFood.

Terdapat banyak pilihan resto atau gerai makanan yang bisa di eksplore langsung melalui aplikasi shopee. Customer tinggal memilih makanan atau minuman yang ingin dibeli, lalu melakukan pemesanan dengan mudah.

Pesanan nanti akan diambilkan oleh driver shopee Food, lalu di antarkan ke alamat pengiriman.

Jika anda ingin mencoba peruntungan di bisinis ini, maka bisa bergabung dengan salah satunya. Saat ini tersedia lowongan pendaftaran untuk Shopee Food Driver dan Merchant.

Hampir semua jenis usaha bisa didaftarakan, misalnya seperti warung makan, kedai, dan Restoran. Untuk yang baru memulai seperti UMKM rumahan yang belum memiliki tempat juga bisa mendaftar partner shopee Food merchant.

Baca Juga: Cara Daftar Traveloka Eats Driver Dan Merchant Terbaru 2022

Sambil jualan Anda juga bisa nyambi jadi mitra pengemudinya, caranya dengan bergabung dengan armada rider shopee food driver.

Cara daftar Shopee Food tidaklah sulit, karena bisa dilakukan via online dengan mengisi formulir registrasi. Apabila Anda tertarik, maka bisa menyimak Persyaratan dan langkah-langkahnya dibawah ini:

Syarat Dan Cara Daftar Shopee Food Driver

cara daftar shopee food driver
source: shopee.co.id

Untuk membuat akun driver, Anda perlu melengkapi semua persyaratan yang telah ditentukan.

Persyaratannya hanya beberapa dokumen-dokumen terkait calon mitra pengemudi Shopee Food.

Adapun dokumen nya sebagai berikut:

  • KTP ( Kartu Tanda Penduduk )
  • SIM C ( Surat Izin Mengemudi )
  • STNK ( Suarat Tanda Kendaraabn Bemotor )
  • SKCK ( Bisa menyusul bila belum ada )
  • Buku tabungan atas nama sendiri ( Bank BCA, BNI, BRI, atau Mandiri )

Selain dokumen diatas, Anda juga perlu memperhatikan syarat lainnya:

  • Warga Negara Indonesia ( WNI )
  • Berusia 17 – 65 Tahun pada saat melakukan pendaftaran.
  • Memiliki kendaran bermotor roda dua minimal tahun pembuatan 2012.
  • Alamat email aktif.
  • Nomor Handphone Aktif.

Semua dokumen diatas harus masih aktif atau berlaku yah..

Cara Daftar Shopee Food driver Secara Online

  • Buka Link pendaftaran driver Shopee Food bit.ly/regdriversf
  • Setelah halaman terbuka, tekan tombol next di bagian bawah.
  • Lalu, isi formulir data diri.
  • Pilih Domisili sesuai dengan lokasi Anda saat ini.
  • Tambahkan informasi tahun pembuatan kendaraan.
  • Jika sudah, klik Next untuk mengirimkan formulir pendaftaran.
  • Terakhir, Tunggu undangan dari pihak Shopee Food untuk proses ke tahap berikutnya.

Pendaftaran Driver Shopee Food Gratis, jadi hati-hati terhadap calo yang menawarkan jasa dengan meminta uang pendaftaran. Calon mitra hanya mengeluarkan biaya untuk atribut seperti jaket, helm, dan bag ( tas Shopee Food ).

Syarat Dan Cara Daftar Shopee Food Merchant

cara daftar shopee food merchant

Sama seperti sebelumnya, untuk pendaftaran merchant juga memiliki persyaratan nya tersendiri. Namun, dokumen yang dibutuhkan disini adalah dokumen terkait usaha Anda.

Apa saja dokumennya, simak dibawah ini:

Untuk perseorangan atau Individual:

  • KTP.
  • NPWPD Pemilik.
  • Foto Buku Tabungan.
  • Foto menu populer dengan resolusi 1:1 ( Minimal 5 Foto ).

Usaha Berbadan Hukum:

  • KTP/ KITAS
  • SIUP/ TDUP
  • NPWP
  • TDP/ NIB
  • Akta Pendirian
  • NPWPD
  • Foto buku tabungan
  • Foto menu populer dengan resolusi 1:1 ( Minimal 5 Foto ).
  • Surat keterngan domisili jika berlokasi diluar jakarta.

Langkah Pendaftaran Merchant Shopee Food

Setelah semua persyaratan dilengkapi, Anda bisa melanjutkan ke tahap pendaftaran merchant. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Buka link registrasi merchant di https://shopee-support.formstack.com/forms/shopeefood_and_shopeepay_merchant_registration.
  • Isi detail usaha Anda mulai dari Nama merchant, nama pemilik, alamat email, nomor telepon, alamat, Lokasi, hingga bentuk badan usaha apakah milik peseorangan, CV atau PT.
  • Mengupload file dan dokumen persyaratan ( Silahkan unduh file terlebih dahulu, kemudian unggah file yang telah di isi ).
  • Upload Foto Rekening Bank.
  • Upload Foto Menu Populer.
  • Upload Foto oulet Tampak Depan.
  • Terakhir, setujui Pernyataan deklarasi merchant lalu klik Kirim.

Selanjutnya Anda tinggal menunggu konfirmasi dari tim Shopee Food untuk status pendaftaran. Notifikasi akan di kirim melalui email atau nomor telepon, jadi jangan lupa untuk selalui mengecek kotak masuk email Anda.

Saat ini Shopee Food memang baru tersedia dibeberapa kota saja, namun untuk kedepannya kemungkinan akan menjangkau seluruh wilayah indonesia, seperti Bekasi, Karawang, Cirebon, Bogor, Balikpapan, Bandar Lampung, Batam, Cimahi, Tasikmalaya, Garut, Gresik, Jambi, Kediri, Kudus, Kendal, Madiun, Puwokerto, Makassar, Mojokerto, Magelang, Semarang, Purbalingga, Palembang, Pekalongan Padang, depok, solo, dan lainnya.